Cinta sederhana di tanah sunda
RIA ALVIAN. Gadis remaja yang hendak beranjak dewasa sifatnya yang sangat manja kepada orang tuanya itu tak juga menyadari dirinya kerap kali dijuluki SI BONTOT. Begitu semua orang temannya. Di kampus tampak jarang mahasiswa yang masih beraktivitas karena jam kuliah hampir habis. Dodo juga salah satu mahasiswa tampak sedang sibuk. Ya! , semenjak Ria mengenal Dodo mereka sering terlihat bersama di kegiatan kampus ataupun diluar kampus. Lucunya mereka menjuluki pertemanan dekat mereka dengan sebutan “NYI ITEUNG & KANG KABAYAN”.
Hari itu, Ria yang tengah berulang tahun membawa serta Dodo kerumahnya, Pestanya sengaja mengambil tema sunda yang telah direncanakan untuk kabayannya itu. Namun apa yang terjadi tak seperti apa yang keduanya kira. Dihari ulang tahun Ria yang saat itu orang tuanya menjodohkan ia dengan seseorang pilihan mereka, akan tetapi Ria menolaknya dan memutuskan tetap bersama dengan dodo kekasihnya, lalu merekapun nekad untuk kawin lari, tapi usahanya berhasil di gagalkan oleh orang tua Ria, tak lama setelah itu orang tua ria memaksa Ria untuk tinggal di london dan pindah kuliah disana, Ria tak bisa menolak karena orang tuanya mengamcam bahwa Dodo dan keluarganya akan sengsara dan papanya akan menDROP-OUT Dodo dari kampus. Akhirnya tak ada tawaran lagi yang tersisa untuk Ria, iapun pergi ke london tanpa berpamitan kepada Dodo. Dan Dodo hanya heran dan patah semangat untuk terus menunggu Ria, dari situlah Dodo berusaha mengabadikan sosok wanita impiannya itu dalam sebuah karya terbaiknya dan berhasil melaksanakan pameran buku.
“CINTA KITA DI TANAH SUNDA” karya yang di tulisnya dari hati yang paling dalam. Dodo berharap selalu bahwa Ria akan kembali, namun kenyataan itu teramat sulit dia raih karena Ria telah terlanjur dinikahkan oleh Faris, seseorang pilihan orang tuanya. KONFLIK telah terjadi dihidup Ria, Ria tak menyangka bahwa Faris seorang fsikopat. Riapun mengadu kepada orang tuanya, namun orang tuanya tak banyak bisa membantu Ria karena perusahaan Faris adalah jantung dari keluarga nya. Ria nekad dan iapun memutuskan untuk kabur, berulang kali, namun selalu gagal. Hingga akhirnya perkelahian diantara mereka tak bisa dibendung, sifat fsikopat Faris memuncak da dia menikam istrinya dengan sebilah pisau, dari situlah Ria harus menggorbankan nyawa demi terlepas dari Faris, Farispun dipenjara atas perbuatannya.
Ria kembali ketanah air dengan luka di hati dan jiwanya. Ria mengalami cacat, kepulangan Ria terdengar oleh Dodo yang saat itu tengah mencapai bintangnya, pameran terbesarnya akan segera terlaksanakan, dia langsung kaget dan pula bahagia, sebelum pamerannya dibuka Dodo menyempatkan diri untuk menjemput Ria yang selama ini ia tunggu, Ria menceritakan semuanya dan Dodo mengiklaskannya karena Dodo sangat mencintai Ria, akhirnyaRia lah yang menggunting pita opening malam puncak pameran “THE GREAT OF ITEUNG KABAYAN”.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar